Senin, 22 Desember 2014

Hidup itu kadang Lucu,

Hidup itu kadang lucu
Kadang Allah menguji kita dengan cara-cara yang out of the box
Kadang Allah memberi kita sesuatu dengan cara-cara yang gak pernah kita bayangin sebelumnya
dan ya sebagai mahluk, kita bisa apa?

Hidup itu kadang lucu
Kadang Allah mengajarkan kita sesuatu dengan cara yang kita gak suka
Kadang Allah ngasih tau kita juga dengan sangat amat halus sampai kita gak sadar
dan ya sebagai mahluk, kita bisa apa?

29 Desember 2014

Tanggal itu akan menjadi tanggal yang sakral buat saya
Tanggal itu akan menjadi akhir dari segala kebimbangan saya selama ini
Tanggal itu akan menjadi awal dari semua kebaikan dalam hidup saya, insyaallah
dan di Tanggal itu saya bener-bener sudah harus menerima dengan penuh bahwa segala yang saya inginkan belum tentu baik bagi saya dan segala yang saya tidak suka belum tentu tidak baik bagi saya
Saya sebagai mahluk, harus bisa ikhlas lahir dan batin :)

Ikhlas adalah satu dari banyak hal yang sangat mudah diucap tapi susah dijalanin
Tapi saya tau, saya harus :)

Saya cuma bisa berdoa semoga semua yang saya jalani ini, yang sama sekali tidak pernah saya sangka, yang sama sekali tidak pernah saya duga akan membawa kebaikan bagi hidup saya kedepan
Semoga dengan jalan yang saya ambil ini akan membawa kebahagiaan buat saya dan terutama keluarga saya
Semoga dengan ini, kehidupan saya kedepan semakin terarah dan membuat saya menjadi orang yang jauh lebih baik lagi dari hari ini

:)

Everything Have a Risk

Semua hal punya resiko, punya sisi baik dan buruk
Kadang kita gabisa milih dan cuma bisa nerima trus ya dijalanin
Kayak saya sekarang ini,
Mulai TK-SMA saya di Cikarang-Bekasi, anak rumahan, gak pernah keluar rumah sesering anak-anak lain
Lingkungan saya ya cuma temen-temen sekolah, temen organisasi dan temen les
Kalo kata orang-orang sih saya dulu kerjaannya cuma
sekolah-les-organisasi-sekolah-les-organisasi-rumah
Bisa dihitung banget berapa jam saya di rumah dalam satu hari

Saat kuliah saya melemparkan diri sendiri jauh dari semuanya
Disaat temen-temen saya milih kuliah di Bandung atau Jakarta karena lebih deket dan lebih gaul saya lebih memilih Jogja, karena I'm in love with Jogja sejak awal dateng kesana :)
Damaaaaaaai banget rasanya
Dan gimanapun, pokoknya saya mau kuliah di Jogja, cuma itu yang ada di kepala saya

Awal-awal kuliah, saya masih sempet berhubungan sama temen-temen lewat sosial media, nyempetin maain dan ketemuan, karena jadwal kuliah yang masih longgar
Makin kesini, satu per satu temen-temen yang dulu hilang
Sibuk sama kehidupan dan masalahnya masing-masing
Gitu juga dengan saya
Beberapa saya masih tau kabarnya lewat ceita temen yang lain atau lihat foto-foto mereka di sosial media, dan itu cuma sesekali aja
Beberapa yang lain udah gatau dimana rimbanya dan gatau lagi gimana keadaannya 

Kadang saya sedih juga, lihat foto-foto temen-temen yang masih bisa ngumpul bareng, jalan bareng, kongkow-kongkow bahkan liburan bareng
Tapi setelah dipikir-pikir ulang, yaudah lah
Toh semuanya punya resiko
Ini resiko saya sendiri dan ya saya emang mesti jalanin
Suatu saat kalaupun emang ada kesempatan, rasanya pengen banget ketemu temen-temen dan sahabat-sahabat lama saya sambil ngomongin semua kelakuan kita yang kadang bikin malu
Semoga kesempatan itu ada 

Buat kalian yang udah putus kontak, semoga kalian selalu bahagia dengan kehidupan kalian, sukses dan sampai ketemu lagi di lain kesempatan, I MISS YOU ALL ...

Sedangkan buat kalian yang sampai sekarang masih keep in touch, I LOVE YOU ALL, makasih masih selalu ada buat saya... semoga keberkahan, kesehatan, dan segala kebaikan selalu ada untuk kalian :) :)

Minggu, 21 Desember 2014

Once Upon A Time

Setelah lulus dari kedokteran, kekhawatiran yang dulu-dulu emang kebukti banget
Ternyata dunia anak kost pas kuliah dan jadi babu waktu koass emang jauh lebih baik
Dibandingin sekarang,
Mesti mikir kerja dimana, bermasa depan atau gak, milih tempat dan lingkungan kerja juga udah mikirin keluarga lebih dan lebih lagi ...
But I really happy :) :) :)

Sambil nunggu internship yang gatau kapan, mulai Agustus kemarin saya udah sibuk ngamen sana sini, loncat dari satu tempat ke tempat lain
Tujuan awalnya simpel, biar gak keliatan nganggur
Tapi lama-lama saya bener-bener menikmati detik demi detiknya di setiap tempat, di setiap waktu dan di setiap kasus yang saya temuin

Saya sekarang bener-bener baru bisa memaknai bahwa bagaimana pasien sangat berarti bagi seorang dokter ataupun tenaga kesehatan lain
Karena dari mereka kita bisa banget ngambil banyak pelajaran
Gak semua kasus itu like on a book
Gak semua kasus itu bisa ditanganin pake obat
Gak semua kasus itu sesimple yang kita kira
Every case are unique 
Saya ngerasa beruntung banget bisa dapet kesempatan ngamen di banyak tempat, ketemu banyak kasus, ketemua banyak orang dan yap saya jadi banyak banget belajar dan belajar lagi :)

Makin kesini saya tersadar bawa sampai pada suatu waktu tujuan saya sekarang ngamen udah berubah,
Bukan cuma sampingan biar gak nganggur sekarang ngamen udah jadi habit, hobby dan mata pencaharian saya
Bener banget yang orang bilang bahwa apapun kerjaan kita asalkan seneng semua berasa ringan
Do what you love and love what you do, that's all true :)

Sekarang ini saya udah fixin jadwal dari yang dulu loncat sana sini, jadi lebih simpel
Saya ngumpulin beberapa temen untuk berbagi tempat jaga, kita bikin grup dan yap alhamdulilah bisa berjalan sampe sekarang dan anggota grup makin nambah namanya Doctor Adventure, namanya rada ngesok ya hahaha bodo amat ;p
So, saya cuma jaga di 3 tempat dalam satu minggu
Dengan jadwal 2x24 jam dan 4x12 jam, saya masih punya waktu 1 hari kosong untuk ngelakuin apapun diluar kerjaan saya :)

Dan di setiap tempat jaga, I have new family again, and again, and again
Kapan-kapan saya posting ya foto2 mereka, tapi gak sekarang
Saat saya nulis ini saya masih on duty jaga malem :p

dan Once Upon A Time, dari hobby saya yang lain saya harus punya kerjaan lain yang juga menghasilkan tapi bikin happy kayak yang saya udah jalanin sekarang
Amin !


Minggu, 28 September 2014

Kesalahan Terbesar :

Kesalahan terbesar dalam hidup adalah menggantungkan semuanya pada sesama manusia
dan yang akan didapat hanya kekecewaan
karena, tidak ada sebaik-baiknya tempat bergantung kecuali Allah SWT

Kesalahan terbesar dalam hidup adalah mempercayai segala hal pada sesama manusia
dan yang akan didapat hanya rasa malu
karena, tidak ada sebaik-baik kepercayaan hanya pada Allah SWT 

Kesalahan terbesar dalam hidup adalah memberikan seluruh hati pada sesama manusia
dan yang akan didapat hanya kesedihan
karena, tidak ada sebaik-baik penjaga hati kecuali Allah SWT


Jangankan yang belom jadian,

yang udah pacaran aja bisa bubar...
Jangankan yang udah pacaran,
yang tunangan aja belom tentu jadi ...
Jangankan yang tunangan, 
yang udah nikah aja masih bisa pisah ...


Terima kasih atas pelajaran yang amat berharga ini ya Allah :)

Ironis !

Well, dulu Fakultas Kedokteran adalah salah satu Fakultas favorit hampir di seluruh daerah di Indonesia. Peminatnya bejibun, dari berbagai kalangan. Ya as we know, dokter emang salah satu profesi yang diminati dan dilihat paling wow. But now, setelah saya menjalani semua proses menjadi dokter, setelah saya ngerasain sendiri betapa susahnya jadi dokter, kayaknya mikir-mikir lagi deh buat nyekolahin anak-anak saya di kedokteran. Kasian banget.


Masuk kedokteran susahnya minta ampun. Setelah kuliah, bayarannya paling mahal, jam belajarnya paling lama dan masa kuliahnya juga lama. Lulus kuliah, harus koass yang sebelumnya harus lulus tes dulu buat nentuin layak atau gak untuk menjalani proses pendidikan klinik di RS. Ya bukannya gimana sih, di RS koass malah jadi babu, jadi keset, dan posisinya paling hina. Belom cukup disitu, setelah koass masih harus pusing-pusing predik, tes lagi, tes lagi. Kemudian lanjut UKDI yang juga sangat amat melelahkan. Bimbingannya selangit, soalnya gak bisa diprediksi, nunggu ujian dan pengumumannya juga lama. Ya total semua proses itu sekitar 6 tahun. Eh setelah lulus pun masih harus nganggur lagi karena nunggu giliran berangkan internship. Ya kalo nunggu seminggu dua minggu boleh lah gapake galau, kalau harus nunggu 6-12 bulan ???? Bayangin aja rasanya gimana. Dan selama menunggu kita belom punya hak untuk bekerja. Yang ada semua ilmu nguap gitu aja, dan pertama internship berasa nol lagi, ngulang semua dari awal.


Salutnya lagi, dokter yang udah menjalani semua proses itu masih aja nemuin banyak tuntututan, baik dari pemerintah, ataupun dari masyarakat. Kalian tau kalau dokter klinik dibayar per hari ? Hahahah iya emang, kita semacam buruh. Upah duduknya aja beragam mulai dari 50rb-250 rb. Masih lebih murah dibandingin sama abang parkir di minimarket atau di pinggiran jalan. Jam kerja nya juga gak manusiawi 24 jam full. Belom lagi ditambah kalau ketemu kasus-kasus yang udah gagal pengobatan di jalan dan kebagian apes di dokternya. Si pasien gak langsung berobat ke dokter biasanya, tapi lebih percaya ke praktek-praktek pengobatan yang bukan langsung dipegang dokter dan nota bene nya gak boleh ngasih pengobatan medis diluar kompetensinya tapi masih ada yang dengan bebas, aman dan nyaman berpraktek . Eh setelah parah, baru dateng ke dokter dan apesnya di dokter udah gak bisa ditangani trus dokternya dituduh gak mampu lah, gak kompeten lah, malpraktek lah, dan semuanya yang jelek-jelek.


Bukan mau ngedumel atau apapun. Ini adalah realita di masyarakat yang sekarang bener-bener saya alamin sendiri. Saya lihat langsung di depan mata. Ya mungkin juga terjadi di seluruh daerah di Indonesia.


Yah, saya cuma berharap sistem kesehatan kedepan bisa lebih bijaksana lagi dalam mengatur regulasi praktik kesehatan. Jangan sampai ada pihak yang tertindas. Seperti profesi dokter yang katanya profesi paling wow tapi ternyata malah menjadi profesi yang paling gak diperhatikan. Padahal tanggung jawabnya besar berkaitan dengan nyawa manusia. Tapi tanggung jawabnya yang besar ini malah dipandang sebelah mata. Kami emang gak langsung berkoar-koar turun ke jalan, karena kami menghormati profesi kami yang dianggap luhur. Dan semoga sikap kami ini tidak malah menjadikan kami menjadi pihak yang lemah :)


Dokter juga manusia

Kamis, 28 Agustus 2014

Pasangan Terbaik, itu Dia ?

Masih berkutat dengan pertanyaan yakin dan tidak yakin
Masih dengan persangkaan sekedar nyaman atau lebih
Masih dengan kebimbangan yang sama seputar jodoh yang akan dipertemukan atau yang selalu ada didepan mata

Akan tiba saatnya saya harus memilih satu jalan terbaik bagi hidup saya, bagi anak-anak saya di masa depan, dan bagi keluarga saya semua
Akan tiba saatnya saya harus mengakhiri semua pertanyaan, persangkaan, dan kebimbangan saya dengan sebuah keputusan besar yang akan mengubah segalanya
Akan tiba saatnya saya harus bilang "BISMILLAH IYA" dan tanggung jawab saya bertambah
Akankah saat yang tepat itu adalah dalam waktu dekat ini ?

Ketika saya memutuskan .... saya sangat berharap, itu adalah keputusan terbaik yang pernah saya buat
Ketika saya memutuskan ... saya sangat berharap, itu adalah keputusan yang membawa saya semakin dekat dengan kebaikan menuju surga
Ketika saya memutuskan ... saya sangat berharap, itu akan membawa berkah tidak hanya bagi diri saya pribadi tetapi bagi dia, keluarga kami, serta dunia dan akhirat kami
Ketika saya memutuskan pasangan terbaik, apakah itu adalah dia ?

Ya Allah
Jika memang dia yang terbaik, yakinkan dan teguhkan hati ini kepadanya
Jika memang dia adalah jodoh saya, mudahkan dan lancarkan jalan kami menuju keridhoanMu
Jika memang dia yang akan membawa saya kedalam surgaMu, bawalah segala kebaikan beriringan dengan langkahnya untuk memperjuangkan saya
Jika memang dia yang akan membahagiakan hidup saya dunia dan akhirat, berikanlah tanda melalui kebahagiaan saat dia berusaha membahagiakan saya sekarang
Ya Allah
Sungguh hanya kepadaMu saya gantungkan segala keinginan dan cita-cita saya
Hanya kepadaMu saya mempercayakan kebahagiaan saya dan keluarga saya
Hanya kepadaMu saya pasrahkan hidup dan mati saya
Ya Allah
Genggam hati ini agar tidak pernah tersakiti
Lindungi hati ini agar tidak tertutup terhadap kebaikan orang lain
Jaga hati ini untuk selalu mengharap keridhaanMu 
Amiin :)

Hello Akhir Agustus :)

Bagaimana harimu ? Semoga menyenangkan ya :)
Hariku ?
Alhamdulillah selalu dirahmati Allah SWT, amiin.
Waktu semakin cepat berlalu, detik, menit, hari berganti ...

Banyak hal yang begitu ingin dibagi, tapi rasanya jari-jari ini sudah tidak sanggup lagi menulis karena sudah sangat bertumpuk dan bertumpuk ...
Tapi satu hal, bahwa jalan menjadi dewasa sangat tidak mudah
Menjalani hidup orang dewasa tidak mudah
Memiliki pemikiran yang cukup dewasa juga tidak mudah

Dewasa berarti tidak memikirikan kebahagiaan diri sendiri tetapi juga kebahagian orang lain, terlebih orang tua dan keluarga
Dewasa berarti tidak mementingkan keinginan dan ego sendiri tetapi juga keinginan dan tanggung jawab yang ada
Dewasa berarti tidak berlandaskan segala sesuatunya hanya mempertimbangkan untung dan rugi, tetapi baik dan buruk, serta pantas dan tidak pantas
Dewasa berarti tidak selalu menang tidak juga kalah, tetapi bagaimana semua pihak bisa berdamai
Dewasa tidak selalu memikirkan orang lain dan merugikan diri sendiri, tetapi bagaimana semua pihak tidak sama-sama rugi dan bagaimana mendapatkan kebaikan yang lebih banyak bagi kedua belah pihak

Dewasa saja tidak mudah, bagaimana jika harus matang seperti orang tua kita ?
Banyak hal yang kita pikirkan ternyata mereka sudah lama dan sudah lebih jauh berpikir
Banyak pertimbangan yang kita anggap bijak ternyata belum cukup bijak bagi mereka
Banyak keputusan yang kita anggap baik ternyata belum cukup mampu untuk terlihat baik dihadapan mereka
Begitu juga dengan sikap dan perlakuan-perlakuan kita

Semakin hari, saya semakin menyadari banyak sekali kekurangan-kekurangan yang saya miliki
Semakin hari, saya semakin menyadari bahwa sangat banyak sikap yang tidak pantas telah dan masih saya lakukan
Semakin hari, saya semakin berkaca diri, dan akhirnya saya malu ...

Malu atas segala kekurangan dan kelemahan
Malu atas segala ucapan dan perbuatan
Malu atas segala tingkah laku dan perangai saya

Sungguh saya menyadari bahwa benar mungkin semua hinaan dan celaan orang lain bukanlah sesuatu yang memalukan dan menyakitkan
Justru, semua sangkaan baik dari orang terhadap kita adalah yang paling memalukan dan menyakitkan
Karena semua sangkaan itu mungkin sama sekali bukan kita yang sebenar-benarnya

Sungguh saya menyadari bahwa hanya karena kasih Allah yang masih menutupi kekurangan, kelemahan dan kekhilafan kita didepan banyak orang sekarang kita masih tegap berdiri seperti sekarang
Sama sekali tidak terbayang bagaimana jika Allah membuka semua tabir kejelekan kita
Naudzubilllahimindzalik

Ya Allah, 
Terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan kepada hamba untuk semakin banyak belajar
Terima kasih atas kesempatan untuk semakin memahami banyak hal
Terima kasih atas kesempatan untuk menjadi jauh lebih baik lagi

Ya Allah,
Tutupilah segala kelemahan, kekurangan dan kekhilafan hamba di mata keluarga, baik orang terdekat maupun semua orang yang mengenal saya
Jadikanlah hamba kecil dalam pandangan hamba dan besar dalam pandangan orang lain
Jagalah perkataan, sikap dan perilaku hamba yang tanpa sengaja sering menyakiti orang tua, keluarga dan semua orang di sekeliling hamba
Ampuni dosa semua orang yang tersakiti oleh segala perangai dan perilaku hamba
Semoga setiap langkah hamba untuk membahagiakan orang tua dan keuarga selalu diridhoi olehMu
Amin :)


Rabu, 30 Juli 2014

Sahabat itu Gak Kenal Zaman,

Pernah tau cerita saya manjat gerbang sekolah, pake rok, depan tukang becak, eh ketauan kepala sekolah ?

Itu adalah momen kebadungan saya zaman SMA, dan satu-satunya kejadian yang ngasih bukti bahwa yang namanya sahabat itu ya satu pikiran. Kayak saya sama Devi (sahabat saya banget, yang nemenin saya manjat dan sama-sama dimarahin sama Kepala Sekolah, Pembina Paskibra, dan se-Angkatan Paskibra) yang cuma dengan pandang-pandangan aja udah bisa ngerti dan itu baru namanya kode keras!!!

Seneng banget rasanya punya sahabat yang gak kenal zaman,
Bukan cuma di zaman badung, bukan cuma di zaman kucel kumel, bukan cuma sahabat di zaman masih bodoh, masih ingusan, masih gak ngerti apa-apa, masih nyari jati diri, masih gak bisa bedain mana madu mana racun ...

Tapi juga ....
Sahabat yang mau ngingetin sahabatnya untuk berubah jadi lebih baik
Sahabat yang selalu ada walaupun udah ditinggal jauh kemana-mana, dan masih setia
Sahabat yang gak bisa dicari dan di beli dimanapun,
Sahabat yang saya sayang pake banget !

Kemaren, lebaran hari kedua ada kumpul kecil-kecilan bareng Devi dan Doddy (Ketua Angkatan saya di Paskibra zaman SMA, orangnya akhi abiis, kalem, dan bikin sejuk mata)... 
Obrolan kita dari pagi sampe malem mulai dari ngomongin masa-masa jadul sampe ngomongin masa depan ...
Dan disitu saya sadar betapa pentingnya sahabat, betapa mahalnya persahabatan, betapa bahagianya punya sahabat ...
Alhamdulilah ya Allah telah dipertemukan dengan dua orang ini :)

Untuk semua sahabat dimanapun kalian berada, 
Semoga kita semua disatukan dan dipertemukan dalam keadaan yang lebih baik, dalam momen yang lebih baik
Semoga kita semua selalu disatukan dengan tali silaturahmi yang baik, yang diridhai Allah, yang sama-sama saling mendukung dalam kebaikan
Semoga kita semua selalu diberikan kesehatan, rahmat dan berkah dari Allah 
Semoga walaupun tidak dekat dimata, tapi selalu dekat di hati

:3










Happy Ied Mubarak 1435 H

Allahuakbar ...
Allahuakbar ...
Allahuakbar ...
Laillahaillalallah ...
Allahuakbar ...
Allahuakbar ...
Walillahilham ...

Alhamdulillah ya Allah akhirnya pada Senin, 28 Juli 2014 kemarin umat Islam di Indonesia bisa merayakan hari kemenangan dalam keadaan sehat dan penuh dengan kebahagiaan,

Hari lebaran adalah hari dimana bisa bertemu dengan banyak orang, mulai dari yang muda yang tua, yang kenal yang gak kenal, yang dekat yang jauh, yang saudara ataupun yang bukan ... semua kumpul menjadi satu, larut dalam indahnya silaturahmi, bermaaf-maafan,

Hari lebaran adalah hari dimana bisa berkumpul dengan keluarga yang pada hari-hari biasanya susah banget kumpul, entah sibuk kerja, sibuk ini itu, dan momen kumpul menjadi satu hal yang sangat istimewa,

Hari lebaran adalah hari makan, dimana semua orang memiliki makanan untuk bersama-sama disantap bersama keluarga, ada yang dari jauh-jauh hari memasak, ada yang saling memberi, ada yang saling membelikan, aaaah semuanya indah,  tanpa batas ...

Alhamdulillah ya Allah, saya masih bisa merasakan kebahagiaan seperti ini, makan, silaturahmi, berziarah dan melakukan banyak ritual lebaran bersama-sama dengan keluarga yang sangat saya sayangi...

Padahal banyak banget orang diluar sana yang gak bisa merasakan apa yang saya rasakan ini
Anak-anak Koass yang gak bisa pulang karena gak dapet libur,
Anak-anak yang jauh merantau demi mencari rezeki dan gak bisa pulang,
Anak-anak yang  udah gak punya orang tua atau keluarga dan bingung mau kemana,
Orang tua yang bercerai dan terpaksa harus berpisah dengan anak-anaknya,
Orang-orang sakit yang terpaksa harus berlebaran di RS,
Rakyat Palestina di Gaza yang harus berlebaran dalam keadaan yang sangat memprihatinkan, gak punya rumah, gak punya apapun untuk dimakan, kehilangan anak dan keluarga karena menjadi korban kekejaman Israel ...
dan entah berapa banyak orang lain lagi yang harus berlebaran sediri atau dalam keadaan yang mungkin tidak berbahagia,

Ya Allah yang Maha Pemurah,
Saya mohon berikan keberkahan, kebahagiaan dan kedamaian di hati semua muslim yang juga merayakan lebaran, dimanapun mereka berada dan dalam keadaan apapun mereka,
Saya mohon berikan pengampunan dan kasihMu kepada semua muslim dimanapun mereka berada,
Saya mohon angkatlah segala penyakit, kesedihan, dan kesusahan dari semua muslim yang pada hari ini masih sakit, sedih, maupun merasakan kesusahan
Hanya dengan rahmatMu ya Allah, Tuhan yang Maha Pengasih ...

Amin :)

Kamis, 17 Juli 2014

Ramadhan Terindah :)

Alhamdulilahirabbil'alamin,
Terima kasih ya Allah karena masih dipertemukan dengan bulan Ramadhan yang penuh berkah
dengan keadaan yang sehat dan diberkahi
dengan teman-teman yang luar biasa
dengan keluarga yang sangat membahagiakan
dan hari ini sudah H-10 menjelang Idul Fitri
Semoga kami semua sampai pada hari kemenangan dengan suka cita :)

Terima kasih ya Allah karena ternyata Engkau mengabulkan satu per satu doa saya dengan indah
Salah satunya lulus dokter di usia 23 tahun, 
Kemarin tanggal 14 Juli, tepat satu hari sebelum umur saya bertambah menjadi 24 saya sudah menjalani prosesi sumpah dokter
Sumpah yang menjadi tanda 6 tahun pendidikan sudah berakhir
Sumpah yang menjadi tanda selesainya salah satu kewajiban saya sebagai anak dan sebagai kakak
Sumpah yang menjadi tanda kebesaran dan ke-Maha Kuasa-an Mu
Karena tanpa Mu mungkin saya tidak akan sampai pada titik ini
Titik dimana orang tua saya bisa meneteskan air mata karena bahagia
Titik dimana adik-adik saya bisa merasakan kebanggaan
Titik dimana saya merasa sangat amat bersyukur :)

Terima kasih ya Allah atas kebahagiaan yang bertubi-tubi ini
Semoga titik ini juga menjadi titik dimulainya kehidupan saya yang lebih baik lagi
Semoga ini menjadi awal untuk pencapaian mimpi-mimpi dan cita-cita yang berikut-berikutnya yang semakin besar
AMIN :)


Sabtu, 14 Juni 2014

Allahkuakbar, Allahku memang Maha Baik :")

Allahuakbar, Allahuakbar, Allahuakbar !!!

Hari ini semua perasan jadi satu. Bahagia, sedih, haru, lelah, semuanya jadi satu dan gak bisa diungkapkan lewat apapun. Rasanya gak ada kata yang pas selain tasbih dan tahmid :)
Alhamdulilah ya Allah, perjuangan 6 tahun ini dijawab dengan sangat manis dengan diumumkannya hasil Uji Kompetensi Dokter Indonesia Periode Batch Mei 2014. Awalnya takut banget hampir depresi bahkan, menjelang akhir pengumuman cuma bisa nangis, tapi setelah jelas-jelas nomornya dipampang, baru bisa berucap Alhamdulilah dan sujud sukur.
Seneeeeeng banget. Terima Kasih Allahku, Engkau memang Maha Baik :*



Alhamdulilah berkat doa dari orang tua, keluarga, guru-guru, dan temen-temen semua saya bisa lulus di semua ujian UKDI (CBT dan OSCE). Meski saya juga sedih karena beberapa teman seperjuangan harus terganjal karena belum lulus salah satu atau bahkan keduanya. Mengingat jumlah yang ikut UKDI ini banyak tapi yang lulus hanya sekitar 58% aja. Gatau harus ngomong apa lagi :( Saya luar biasa ngerasa beruntung tapi juga luar biasa sedih.
Tapi saya yakin, apapun keputusannya insyallah yang terbaik dan akan ada hikmah dibalik semuanya.

Allahku yang Maha Baik, alhamdulilah atas segaala suka cita dan karunia yang begitu besar hari kemarin, hari ini dan hari esok. Alhamdulilah atas kelulusan yang bahagianya tidak terkira ini, tidak hanya bagi saya tetapi juga bagi orang tua, keluarga dan semua orang yang sudah mengggantungkan harapannya di pundak saya. 

Allahku, Engkau Memang Tidak Tidur dan Maha Kuasa atas segala sesuatu. Tanpa keajaibanMu, mungkin saya gak akan bisa merasakan kebahagaiaan seperti sekarang ini.
Allahku terima kasih sudah menjawab doa dan usaha saya. Terima kasih telah memperhitungkan doa, usaha dan air mata orang tua saya. Terima kasih telah mendengar doa dan harapan guru-guru saya. Muliakan kedua orang tua, keluarga, guru-guru dan semua orang yang ikut berperan dalam proses saya ini ya Allah. Limpahkan kebahagiaan, kesehatan dan keberkahan yang tidak terkira.
Allahku yang Maha Baik.
Saya mohon berilah kesabaran, kekuatan, dan kelapangan hati bagi teman-teman yang masih tertinggal. Jadikanlah kami tetap satu dalam kemuliaan dan kebesaran. Lancarkan dan sukseskan apapun cita-cita dan mimpi-mimpi besar kami ya Allah. Sungguh rencanaMu lebih indah dari apapun.


Untuk pengumuman lengkapnya bisa dilihat di :


dan



Rabu, 11 Juni 2014

Doa di Sepertiga Malam #2 :)

Allah yang Maha Baik,
Terima kasih atas segala nimat dan karunia yang selalu diberikan bahkan atas semua nikmat yang jarang disyukuri
Terima kasih atas segala pembelajaran yang diberikan melalui banyak kejadian baik senang maupun sedih
Terima kasih atas segala ilmu pengetahuan yang diberikan melalui banyak orang di sekitar
Terima kasih atas keluarga yang begitu hebat dan membanggakan
Terima kasih atas saudara yang selalu mendukung dan mendoakan
Terima kasih atas pasangan yang penuh pengertian dan perhatian juga limpahan kasih sayang selama ini
Terima kasih atas sahabat yang selalu ada dalam keadaan apapun, up dan down, yang meski tidak selalu bersama tetapi selalu menemani
Terima kasih atas segalaNya ya Allah :)

Allahku yang Maha Baik,
Saya tau bahwa yang saya pikir terbaik belum tentu benar-benar terbaik
Bahkan yang saya benci belum tentu adalah hal yang buruk bagi saya
Oleh karena itu Allah, berikan saya kebijaksanaan untuk dapat menilai segala sesuatunya dengan lebih dalam dan lebih bijak
Berikanlah saya pengetahuan untuk membedakan baik dan buruk
Tunjukanlah bahwa yang baik itu memang sebaik kelihatannya dan yang buruk juga sesuai dengan apa yang terlihat
Bukakanlah tirai yang mungkin menghalangi saya untuk menilai entah dalam bentuk apapun itu
Jangan biarkan saya memilih dan bahagia dalam kesalahan
Jangan biarkan saya tenggelam dan hanyut dalam keburukan
Bimbing dan tunjukan jalan yang benar dan jalan yang Engkau ridhai ya Allah
Hanya Engkau Pemilik Segala Sesuatu yang Maha Melihat dan Maha Mendengar

Allahku yang Maha Baik,
Saya sadar mungkin usaha yang telah saya lakukan belum tentu maksimal dalam pandanganMu
Semua yang telah saya lakukan belum tentu yang terbaik dalam pandanganMu
Oleh karena itu Allah, bimbinglah saya dalam setiap usaha yang saya lakukan
Berikanlah saya kekuatan untuk berusaha dan berusaha lagi lebih keras saat saya merasa lemah
Berikanlah saya keberanian untuk selalu maju dan menempa diri menjadi pribadi yang lebih baik saat saya merasa takut
Berikanlah saya keteguhan hati untuk selalu mencoba saat saya merasa ragu, serta
Limpahkan kesuksesan dan keberhasilan pada semua yang saya perjuangkan ya Allah
Hanya kepadaMu semua usaha dan perjuangan ini saya kembalikan

Allahku yang Maha Baik,
Banyak cita-cita dan harapan yang telah saya gantungkan demi masa depan yang jauh lebih baik
Cita-cita dan harapan itu tidak semata-mata cita-cita dan harapan saya pribadi tetapi juga orang tua dan adik-adik yang tidak henti-hentinya mendoakan dan mendukung saya dalam keadaan apapun, yang rela memberikan dan mengorbankan segalanya demi saya
Oleh karena itu Allah, mudahkan jalan untuk mencapai semua cita-cita dan harapan itu
Berikan kemudahan dalam setiap langkah untuk mencapai semua cita-cita dan harapan
Berikan jalan keluar atas setiap masalah yang muncul dalam rangka mencapai semua cita-cita dan harapan
Jangan biarkan usaha, doa, pengorbanan dan air mata orang tua, adik-adik serta siapapun yang mendoakan saya sia-sia ya Allah
Karena hanya kepadaMu lah semua cita-cita dan harapan ini saya gantungkan

Allahku yang Maha Baik,
Jodohkan saya dengan laki-laki yang baik hatinya, baik budi pekertinya dan halus tutur katanya
Jodohkan saya dengan laki-laki yang diridhoi oleh Mu dan disayangi oleh orang tua serta adik-adik saya
Jodohkan saya dengan laki-laki yang tidak hanya menjadikan saya istri di dunia tetapi juga di surgaMu
Jodohkan saya dengan laki-laki yang menjadikan kebahagiaan saya sebagai satu-satunya keinginannya
Yang menjadikan saya satu-satunya impiannya
Yang menjadikan saya satu-satunya perempuan dalam pengharapannya
Yang menjadikan saya satu-satunya kerinduannya
Yang menjadikan saya satu-satunya kecintaannya
Yang dapat membimbing saya menjadi istri yang sholehah di dunia dan di akhirat

Jika saya dan jodoh saya sekarang belum pantas, pantaskan kami dalam kebaikan dan keberkahan Ya Allah
Jika saya dan jodoh saya sekarang belum bertemu, pertemukan kami di waktu, cara dan tempat yang membahagiakan
Jika saya dan jodoh saya sekarang sudah bertemu tetapi satu sama lain belum sadar, sadarkan dan beri kami keyakinan yang sama untuk sama-sama melangkah menuju ridhoMu

Allahku yang Maha Baik,
Atas apapun yang telah saya lakukan
Atas apapun yang telah saya ucapkan
Atas apapun yang akan saya perbuat
Atas apapun yang akan saya ucapkan
Ampunkan segala dosa dan kehilafan saya
Tundukkan hati dan pandangan saya agar tetap di jalanMu
Agar tidak tinggi hati karena sama sekali tidak ada alasan untuk itu
Agar tidak besar kepala karena semuaNya adalah milik dan titipanMu
Agar tidak keras hati, tidak buta dan tidak tuli dalam menerima ilmu, melihat dan mendengar ketulusan orang lain, kebaikan dan kebenaran yang terkadang abu-abu dalam pandangan saya ya Allah


Allahku yang Maha Baik,
Kecilkan saya dalam pandangan diri sendiri dan jadikan besar dalam pandangan orang lain
Rendahkan saya dalam pandangan diri sendiri dan muliakan dalam pandangan orang lain
Buang segala kesombongan yang telah ada atau akan terbersit
Hancurkan segala keangkuhan yang mungkin muncul

Luluhkan hati semua orang yang mungkin telah saya sakiti baik yang saya sadari maupun tidak  untuk memaafkan saya
Bahagiakan orang-orang yang pernah ada dalam kehidupan saya
Hapuskan segala kesedihan di hati semua orang yang menyayangi saya maupun yang saya sayangi
Lindungi dan jaga mereka dalam penjagaanMu

Allauhku yang Maha Baik,
Jadikanlah saya hambaMu yang selalu senantiasa bersyukur
Jadikanlah saya hambaMu yang selalu senantias mengharap ridhoMu diatas seagala-galanya
Jadikanlah saya hambaMu yang selalu menghormati dan menyayangi orang tuanya
Jadikanlah saya hambaMu yang selalu menjadi kecintaan dan kebanggaan keluarganya
Jadikanlah saya hambaMu yang selalau senantiasa menghormati dan menghargai jasa-jasa gurunya
Jadikanlah saya hambaMu yang selalu senantiasa menjaga amanah yang diberikan
Hanya Engkau yang Maha Besar dan Maha Menguasai segala sesuatu

Kabulkan semua doa-doa ini ya Allah
Kabulkan semua perkataan baik
Maafkan segala khilaf dan perkataan buruk
Hanya kepadaMu saya dapat memohon dan meminta
Hanya kepadaMu saya dapat berdoa dan berharap
Allahku yang Maha Baik

Amiiin :)


Senin, 02 Juni 2014

Doa di Sepertiga Malam :)

Ya Allah yang Maha Baik, 
Kami sekarang dalam sebuah perjuangan untuk memperjuangkan nasib kami
Kami menghadapi berbagai tekanan baik dari dalam maupun dari luar
Kami menghadapi dua organisasi kedokteran di Indonesia, yang dua-duanya memiliki kekuatan masing-masing
Kami menghadapi konflik dua organisasi yang sampai sekarang belum jelas kapan akan menemukan titik temu
Tapi, kami tidak gentar karena kekuatanMu adalah diatas segala-galanya ya Allah ...
Tidak ada yang dapat melawan keputusanMu
Tidak ada yang dapat mengelak dari kebesaranMu
Kami mohon lancarkan dan ridhoi perjuangan ini, berikan kami kemenangan dan keberhasilan dalam apa-apa yang kami perjuangkan ...

Ya Allah yang Maha Baik,
Kami mengerti bahwa mungkin yang kami pahami benar belum tentu kebenarannya
Bahwa apa-apa yang kami yakini salah belum tentu salah
Maka, bimbing kami, dan tunjukkan pada kami bahwa yang benar itu benar dan yang salah itu salah
Buat lah terang pada hal-hal yang abu-abu yang ada dihadapan kami
Karen kami yakin PengetahuanMu meliputi segala sesuatu yang tidak kami ketahui dengan pasti

Ya Allah yang Maha Baik, 
Jadikanlah kami orang-orang yang bersyukur atas semua nikmat yang terkadang tidak disadari
Jadikanlah kami orang-orang yang tidak pernah menyerah untuk memperjuangkan takdir kami
Jadikanlah kami orang-orang yang berani dalam menyerukkan kebenaran
Jadikanlah kami orang-orang yang bersatu dalam ridho Mu
Jadikanlah kami murid yang selalu menghargai jasa guru-gurunya
Jadikanlah kami anak yang selalu membahagiakan dan membangggakan orang tuanya

Ya Allah yang Maha Baik, 
Semoga setelah ini akan ada masa depan pendidikan dokter Indonesia yang jauh lebih baik
Yang bisa mendidik dokter-dokter rahmatan lil alamin
Yang bisa mencetak dokter-dokter yang tidak dzalim
Yang bisa mencetak dokter-dokter yang memang kompeten dalam bidang keilmuannya
Semoga setelah ini dokter-dokter di Indonesia mendapat pernghargaan sesuai dengan jasanya
Mendapat perhatian sesuai dengan porsinya
Mendapat hak-hak yang selama ini kadang tidak dipikirkan banyak orang

Ya Allah yang Maha Baik, 
Kabulkan semua doa dan pengharapan kami,
Kabulkan semua keinginan dan niat baik kami,
Mudahkan dan jangan dipersulit ya Allah 
Hanya kepadaMu kami bisa berserah dan berpasrah
Hanya dengan kuasa dan keajaibanMu kami bisa mengharap

AMIIIN :)

Sabtu, 31 Mei 2014

Jatuh Bangun Jatuh Lagi (Lagi) ...

Gak semua yang kita usahakan itu bisa dengan mulus kita dapet
Gak semua yang kita mau bisa langsung ada
Gak semua yang kita inginkan bisa langsung terjadi
Hidup itu ya begini, jatuh bangun, jatuh bangun, lagi dan lagi ...
Tapi yang terpenting adalah, usaha kita untuk memperjuangkan apa yang kita anggap benar
Untuk mengusahakan hak-hak kita setelah semua kewajiban terpenuhi
Untuk mengusahakan apa yang seharusnya kita miliki
Hidup itu ya usaha !

Memang, kita diajarkan untuk bersabar dan tawakal
Tapi sabar tidak berarti menerima dengan pasif apa-apa yang terjadi
Sabar itu tidak berarti diam
Sabar itu menerima hasil setelah berusaha dengan maksimal
Begitu juga dengan tawakal
Setelah berusaha baru tawakal

Begitu juga dengan urusan jodoh,
Kalau sudah berusaha sebaik-baiknya tapi ternyata putus ya gak usah maksa
Kalau sudah berusaha sebisa-bisanya bertahan tapi akhirnya pisah ya gak usah maksa
Kalau sudah berusaha semaksimal mungkin untuk bersama tapi gak jodoh terus bisa apa ?
Yang penting, kita udah usaha kan?
Soal jodoh atau gak, bisa seumur hidup atau gak itu udah diatur sama yang Maha Pengatur
Kita sebagai manusia cuma bisa sampai tahap sabar dan tawakal :)

Kamis, 22 Mei 2014

Ujian :)

Laki-laki diuji saat memiliki segalanya,
Saat laki-laki itu punya tahta, harta, dan bebas memilih wanita

Perempuan diuji saat laki-lakinya tidak memiliki apa-apa,
Saat perempuan itu masih muda, cantik, dan masih punya banyak kesempatan untuk mendapatkan pasangan yang lebih dan lebih lagi

Orang tua diuji saat memiliki banyak hal
Juga saat tidak punya apa-apa untuk dibanggakan

Anak-anak diuji saat orang tuanya bukan siapa-siapa,
Saat susah untuk maju, susah untuk bersekolah, susah untuk melangkah

Saudara diuji saat hidupnya berkecukupan,
Saat dirinya memiliki semua yang dibutuhkan, sedangkan saudaranya yang lain terpuruk

Sahabat diuji saat sama-sama terjebak dalam satu persaingan,
Saat maju bersama tapi jatuh, atau mundur sendiri dan membiarkan sahabatnya yang lain berjuang sendirian

Teman diuji saat teman yang lain ada dalam kesulitan,
Saat maju sendiri juga bisa tapi meninggalkan temannya yang lain atau maju bersama tapi mundur satu langkah

Ada banyak bentuk ujian dalam hidup,
Ya kebahagiaan, kesedihan, keterpurukkan, keberhasilan,
Semuanya ujian ...
Bagaimana bisa bertahan dalam kesempitan
Bagaimana bisa tetap menunduk saat di puncak
Bagaimana tetap solid dalam kesulitan
Bagaimana tetap menjaga dalam perpecahan
Bagaimana tetap percaya dalam kegentingan
:)

Senin, 19 Mei 2014

MAY (be)

Bulan MAY ini adalah bulan yang penuh dengan berbagai kemungkinan
Bulan yang bener-bener menjleb-jlebkan hati banyak orang
Bulan yang hectic banget buat banyak orang
Termasuk saya...

MAY(be), apa yang kita jalanin bukan jalan yang terbaik
MAY(be), apa yang kita lakuin bukan hal yang paling benar
MAY(be), apa yang kita kerjain bukan sesuatu yang bijaksana
Tapi, setidaknya kita selalu dan selalu mencoba untuk melakukan apapun yang terbaik yang bisa kita lakukan, bukan cuma diem, ngedumel atau ngompor-ngomporin di belakang ...  ya walaupun entah hasilnya seperti apa ...

MAY(be), apa yang kita pikirin sekarang bukan sesuatu yang benar
MAY(be), apa yang kita pendam sekarang bukan sesuatu yang baik
MAY(be), apa yang kita rasain sekarang bukan sesuatu yang paling istimewa
Tapi, setidaknya kita selalu dan selalu mencoba untuk membuka mata, hati, dan telinga kita untuk banyak hal di luar yang mungkin mendukung atau menjatuhkan yang bisa jadi postif ataupun negatif, tapi yang jelas .... semua itu bisa membuat kita jauh lebih kuat lagi, lagi, dan lagi ...

MAY(be), dalam pandangan orang lain kita banyak minusnya
MAY(be), menurut pendapat orang lain kita banyak salahnya
MAY(be), bagi beberapa orang kita selalu gak beres
Tapi, yaudah ... terima dan simpen semuanya, baik dan buruk, jelek dan jelek banget, ya semuanya
Yang jauh lebih penting adalah kita sudah dan selalu mencoba untuk memperbaiki diri dari hari ke hari, dari waktu ke waktu ...
Toh, kita gak akan pernah bisa membahagiakan semua orang
Kita gak akan pernah bisa memuaskan semua orang
Kita gak akan pernah bisa membuat semua orang suka dengan cara kita

MAY(be), ya hidup ini penuh dengan kata MAY(be)
Terlalu banyak kemungkinan
dan dari semua kemungkinan itu, kita cuma bisa milih mau dijalanin atau gak
kita cuma bisa milih mau diambil atau ditinggal
kita cuma bisa milih mau maju atau mundur
karena sebelum kita nyoba kita gak akan pernah tau mana jalan yang bener mana jalan yang salah
sebelum kita nyoba kita gak akan pernah tau apa yang udah kita lakuin ini bener atau gak

Selama itu gak ngerugiin orang
Selama gak bertentangan
Selama kita pikir itu baik
MAJU aja terus, pantang mundur
Allah gak tidur dan cuma Dia yang bisa ngukur seberapa jauh kita melangkah, sebarapa keras kita mencoba, seberapa maksimal kita berusaha ...

Manusia ?
I dont think so .. 


Sabtu, 17 Mei 2014

Allah Yang Maha Baik,

Allah Yang Maha Baik
Hari ini, seluruh mahasiswa FK UII first taker ikut UK Exit Exam AIPKI yang katanya masih belum legal dan isu-isunya kami semua di blacklist ... 
Tapi kami semua bisa apa ?
Sudah maju ke Jakarta berusaha cari jawaban, dan ternyata apa?
Sampai detik ini nasib Dokter Muda Indonesia masih diombang-ambing ...
Apapun dicoba, karena semua abu-abu
Kami sama sekali tidak punya pilihan lain,
Yang ada didepan mata, ya itu yang dijalani ...

Allah Yang Maha Baik
Tiga setengah tahun kami duduk di bangku kuliah, 
Dua tahun menjalani masa Co Ass
Setelah itu, tidak juga langsung lulus dan bisa praktek (mimpi aja)
Kami masih harus bimbingan berbulan-bulan untuk menghadapi satu hari seperti hari ini
Rasanya .... entah apa ....
Perjuangan yang 5 tahun (lebih) rasanya tidak ada harganya, karena tetap hasil hari ini yang menentukan, seberapa lama lagi waktu yang harus dihabiskan untuk menjalani proses yang sudah cukup panjang ini
Karena setelah lulus pun masih ada 1 tahun lagi masa Internship ...

Allah Yang Maha Baik
Sesungguhnya apapun prosesnya kami akan menjalaninya
Sesungguhnya seberapa lamapun itu kami bisa menunggu
Kami sadar, apapun yang kami pilih akan ada konsekuensinya begitu juga dengan pilihan menjadi dokter ...
Tapi bagaimana dengan orang tua dan keluarga kami ?
Yang sudah menggantungkan harapannya di pundak kami
Yang sudah mengucurkan air mata demi kami
Yang sudah memeras keringat untuk membiayai kami
Yang selalu bersimpuh kepadaMu demi mendoakan keberhasilan dan kesuksesan kami
Yang ingin melihat kami, anak kakak atau adiknya lulus ...

Allah Yang Maha Baik,
Kami yakin, semua yang telah kami lakukan akan ada balasannya
Semua yang telah kami usahakan akan ada bayarannya
Semua yang telah kami doakan akan ada jawabannya
dan Semua yang telah kami pasrahakan akan menemukan jawaban yang terbaik
karena Engkau, Allah yang Maha Baik ...

Kami mohon ya Allah, jangan biarkan semua usaha kami, usaha orang tua kami, doa dan pengharapan kami, orang tua kami, serta guru-guru kami sia-sia ...
Kami mohon ya Allah, berikan lah kami semua kelulusan
Mudahkan dan lancarkan jalan kami Ya Allah
Karena, tiada daya dan upaya selain Kebesaran dan KekuasaanMu
Allahku Yang Maha Baik ...

AMIN :)


Sabtu, 03 Mei 2014

Perjuangan !

FK

Silahkan di download ya, semoga jalan kita dimudahkan dan diridhoi Allah SWT
Aminin :)

Selasa, 29 April 2014

Gonjang-Ganjing UKDI

Siapa yang bilang jadi dokter itu selalu enak, bakalan banyak uang, gampang, hidupnya bahagia terus, anti susah,  siapa yang bilang ? BANYAK -.-
MUNGKIN, memang ada yang (kebetulan) dokter, selalu hidup enak, kaya raya dan sebagainya, tapi ya gak bisa juga di generalisasi kan ?
Karena dokter hanya profesi
Sedangkan yang menjalani profesi itu tetap manusia...
Yang berasal dari latar belakang berbeda
Yang memiliki berbagai macam motif
Yang memiliki tujuan dan cita-cita yangt tidak sama
Yang juga MEMILIKI KEKURANGAN ...

Karena,
Rizki sudah ada yang mengatur, jadi apapun itu profesinya ya sama aja, cuma jalann untuk dapetin rizkinya yang berbeda

Karena,
Kebahagiaan itu bergantung sama pribadinya sendiri
Bagi yang melihat bahagia itu dekat maka akan dekat
Sedangkan bagi yang melihat sebaliknya ya gak akan ngerasa bahagia

Karena,
Semuanya kembali lagi pada masing-masing orang
Hidup akan enak, kalau yang jalanin bilang enak
Hidup gak akan enak, kalau terus-terusan mikir gak enak

Karena,
Bukan profesi dokternya yang merubah segala-galanya
Tapi, bagaimana pribadi masing-masing dalam profesi dokternya itu bisa mengubah segalanya :)

Bahwa menjadi dokter,
Bukan sebatas jas putih, mobil, stetoskop, jaga malam, penelitian, jasa medis, dan apapun itu yang terlihat dari luar,

Menjadi dokter adalah belajar bagaimana menghormati dan menghargai hidup dan kehidupan
Menjadi dokter adalah bagaimana untuk selalu do no harm !
Menjadi dokter adalah menghargai pilihan dan pendapat pasiennya
Menjadi dokter adalah selalu berusaha berbuat yang terbaik dalam bidang keilmuannya
Menjadi dokter adalah berusaha untuk mengambil resiko terkecil dari banyak resiko yang ada
Menjadi dokter adalah komitmen untuk selalu memberi pelayanan, bagaimanapun keadaannya
Menjadi dokter adalah tentang tanggung jawab atas nyawa manusia

Bagi sebagian menjadi dokter adalah mimpi dan cita-cita
Sedangkan bagi sebagian yang lain menjadi dokter adalah sebuah tuntutan
Dimana, dokter dituntut untuk selalu bisa berkata benar
Untuk selalu bisa menjawab pertanyaan
Untuk selalu bisa "seakan-akan" sempurna
Padahal, kembali lagi ... dokter adalah profesi yang menjalaninya tetap manusia biasa ...

Menjadi dokter mungkin mudah bagi sebagian orang, tapi bagi sebagian yang lain penuh perjuangan
Mulai dari biaya pendidikan,waktu yang panjang, tenaga juga pikiran
Setelah belajar 3.5 tahun
Koass 2 tahun
Masih harus UKDI yang untuk periode sekarang belum jelas bagaimana kelanjutannya dan kapan akan dilaksanakannya ... entah harus menunggu berapa lama lagi
Post UKDI, masih ada internship selama 1 tahun yang gajinya di beberapa daerah kadang dibayar per-3 bulan
Perjalanan yang cukup panjang kan ? :)
Dan tentu perjalanan yang panjang itu gak gratis, semua ada harganya ...

Tidak bermaksud untuk mengeluh atau mengadu
Tidak bermaksud untuk membuat profesi dokter berbeda dari profesi lain
Tidak juga bermaksud untuk membuat opini bahwa menjadi dokter itu istimewa, susah, atau opini negatif apapun yang muncul

Saya mengerti bahwa, pendidikan yang lama, harga yang tidak sedikit adalah konsekuensi logis  profesi dokter mengingat dari tanggung jawabnya yang super wow itu ...

Tetapi yang menjadi poin disini adalah :
Bahwa calon dokter yang ada sekarang, yang sudah melalui pendidikan panjang masih harus menunggu kepastian tentang uji kompetensinya, agar bisa lulus ... dan itu sangat meresahkan ...
Bahwa, dokter yang dituntut untuk ini itu adalah golongan yang kadang kurang mendapat perhatian dan kurang mendapat apresiasi
Bahwa, seringkali dokter justru menjadi profesi yang selalu ada di pihak yang salah

Saya hanya berharap,
Dalam waktu dekat, UKDI mendapat kejeleasan, dan undang-udang yang mengatur tentang UKDI dapat disusun ... agar mahasiswa kedokteran angkatan seterusnya tidak lagi mengalami kebimbangan dan kebingungan seperti angkatan sekarang ini,
Semoga apapun keputusan yang diambil adalah keputusan yang terbaik bagi semua pihak
Semoga sistem pendidikan dokter menjadi semakin baik dari waktu ke waktu
Semoga sistem pendidikan dokter cukup untuk mendidik dokter yang dapat menjawab harapan dan tuntutan yang ada
Semoga dokter-dokter di seluruh dunia selalu dapat menjadi agen kesehatan, agen perubahan, yang senantiasa menjalankan praktek kedokterannya dengan baik
Semoga dokter-dokter di seluruh dunia selalu mendapat keberkahan, kemudahan di setiap urusan, dan disukseskan dalam praktek kedokterannya

AMIN :)



Kamis, 03 April 2014

Uji Kompetensi Dokter Indonesia

How's that UKDI ?


Sebelum tau UKDI itu apa, dan macem-macemnya gimana kita bahas dulu tentang Pendidikan Dokter di Indonesia.  Menurut UU No 20 Th. 2013 tentang Pendidikan Dokter. Pendidikan dokter adalah usaha sadar dan terencana dalam pendidikan formal yang terdiri atas pendidikan akademik dan pendidikan profesi pada jenjang pendidikan tinggi yang program studinya terakreditasi untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi di bidang kedokteran atau kedokteran gigi. 

Pedidikan dokter ini memiliki beberapa tujuan yang mulia, antara lain :
1. Menghasilkan Dokter dan Dokter Gigi yang berbudi luhur, bermartabat, bermutu, berkompeten, berbudaya menolong, beretika, berdedikasi tinggi, profesional, berorientasi pada keselamatan pasien, bertanggung jawab, bermoral, humanistis, sesuai dengan kebutuhan masyarakat, mampu beradaptasi dengan lingkungan sosial, dan berjiwa sosial tinggi;
2. Memenuhi kebutuhan Dokter dan Dokter Gigi di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia secara berkeadilan; dan
3.Meningkatkan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di bidang kedokteran dan kedokteran gigi

Semua tujuan ini yang kemudian menjadi landasan pendidikan seorang dokter. Itu kenapa, pendidikan dokter di dunia ini rata-rata memakan waktu yang lama. Karena dokter tidak hanya bertanggung jawab atas nyawanya sendiri, tidak hanya bertanggung jawab atas keilmuannya, dan tidak hanya mementingkan kehidupan pribadinya, tetapi juga atas nyawa orang lain, atas moral dan etika, serta mementingkan kepentingan orang banyak terutama pasien.

Belum lagi, di beberapa daerah dokter masih  dianggap sebagai profesi yang WAH. Seorang dokter dianggap orang dengan pendidikan yang sangat tinggi, bisa diandalakan, dan seharusnya memiliki sikap dan moral yang tinggi juga. Maka, tidak jarang di beberapa daerah ada dokter dianggap bermasalah karena melakukan hal-hal yang dianggap kurang pantas, misalnya sekedar garuk-garuk kepala, atau bersendawa, atau hal lain yang manusiawi dan sah-sah saja dilakukan orang lain tetapi menjadi aneh dilakukan seorang dokter, KENAPA ? Balik lagi, karena dia adalah dokter :) That's it.

Dalam pasal yang sama juga diatur bagaimana syarat untuk melaksakana pendidikan dokter, bagaimana cara penerimaan mahasiswa baru, syarat dan kuotanya, serta bagaimana proses pelaksaaan pendidikan dokter di masing-masing Fakultas seluruh Indonesia. Pengaturannya sangat holistik dan terperinci, ya memang harus begitu karena untuk memastikan semua lulusan dokter memiliki output yang sama berarti input dan proses juga harus memiliki standar yang sama. 

Pada Pasal 36 disebutkan untuk menyelesaikan program profesi dokter atau dokter gigi, Mahasiswa harus lulus uji kompetensi yang bersifat nasional sebelum mengangkat sumpah sebagai Dokter atau Dokter Gigi. Dilanjutkan dengan pasal 37 : Mahasiswa yang telah lulus program profesi dokter atau profesi dokter gigi wajib mengangkat sumpah sebagai pertanggungjawaban moral kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam melaksanakan tugas keprofesiannya.

Well, Saya termasuk golongan orang-orang yang setuju dengan diadakannya uji kompetensi atau yang biasa kita kenal dengan Uji Kompetensi Dokter Indonesia. Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya bahwa, mulai dari input, kemudian proses akan menentukan bagaimana outputnya dan proses penyeleksiannya itu ada pada UKDI ini. Dengan sistem UKDI yang baru yang sudah mulai ditetapkan yaitu sistem exit exam, dimana jika ada salah satu tes yang gagal maka tidak bisa melanjutkan proses dan harus mengulang, ditambah standar kelulusan yang cukup tinggi 6.6, juga proses yang dibagi menjadi dua tes yaitu CBT (Computer Based Test) dan OSCE diharapkan pelaksanaannya akan menjadi jauh lebih baik dan lebih jelas. Seperti, jadwal dilaksanakan try out, jadwal dilaksanakan pendaftaran, ujian, pengumumann, penyerahan berkas dan lain sebagainya. Karena sering kali, kami mahasiswa dibingungkan dengan pengumuman yang mendadak, tidak sesuai jadwal atau malah jadwalnya sangat abu- abu.

Hal yang abu-abu ini yang tidak jarang menjadi masalah baik bagi mahasiswa maupun Fakultas.  Maka, bagaimanapun standarnya dinaikkan saya sangat berharap UKDI tahun 2014 ini dapat berjalan dengan sukses, bisa meluluskan dengan baik dan bijaksana, dan yang paling penting saya dan teman-teman first taker FK UII bisa lulus maksimal juga teman-teman sejawat lain di seluruh INDONESIA. AMIN :)


Senin, 31 Maret 2014

The Most Amazing Thing Called ...

You know what is the most amazing thing called ?

The most amazing thing called PARENTS !!!


Parents are the only who can accept you whoever you are
Parents are the  only who always love you the most however you are
Parents are the only who always give you everything they have no matter what
Parents are the only who have  many ways to support you whenever you are

Even your parents have nothing but they'll always give you everything
Even your parents gotta sick but they'll always keep you health
and the MOST AMAZING is
Even you're too busy to care, but they'll always care about you the most

If you're looking for your true love, just go home and hug your parents
If you're looking for your trully fan, just go home and kiss your parents
If you're looking for the one who always pray for you, just go home and you'll find
If you're looking for the one who always wanna make you happy, just go home and you'll see ...

I LOVE MY PARENTS <3
God, I hope You'll always bless, protect and save them
I hope You'll always make them happy and health

Because,
I have to give them back too many things and I need more more more time
I have to make them proud of me as I proud of them and I need You to help
I have to make them happy to have me as I really happy to have them,so please give me a chance

Amin :)




Sabtu, 22 Maret 2014

Semudah itu,

Menyakiti dan tersakiti adalah hal yang biasa dalam kehidupan sehari-hari
Karena menyakiti tidak harus dimulai dengan niat
Menyakiti tidak selalu berasa atau dengan sengaja
Menyakiti tidak selalu identik dengan kekerasan

Membahagiakan dan terbahagiakan juga hal yang biasa 
Karena membahagiakan juga tidak selalu dimulai dengan niat
Membahagiakan tidak juga selalu berasa dan dengan sengaja
Membahagiakan tidak selalu identik dengan kemewahan

Menyakiti dan membahagiakan itu mudah,
Semudah berbohong
Semudah ingkar janji 
Semudah tidak mementingkan kepentingan orang
Semudah menganggap orang lain tidak ada
Semudah menjatuhkan dan mengecewakan orang lain
Semudah membuat orang menangis
Semudah membuat orang tertawa
Semudah memberi
Semudah menerima
Setidaknya bagi sebagian orang memang semudah itu,

Yang sulit itu adalah :
Menyembuhkan luka orang yang tersakiti dalam
Mengembalikan kepercayaan orang yang kecewa dalam
Mengembalikan perasaan yang mulai pudar

:)

Minggu, 16 Maret 2014

Ada Plus Ada Minus

Dalam hidup apapun itu pasti ada yang namanya Antonim
Pro - Kontra
Atas - Bawah
Plus - Minus
Nah plus - minus ini yang ngaruh banget buat milih pasangan 

Beberapa orang beranggapan sebaiknya punya pasangan yang punya jenis pekerjaan  yang sama, karena akan bisa saling dukung, saling bantu dan sinergis karena punya satu tujuan yang sama, masalah yang sama dan well gak perlu lagi sibet-ribet ngejelasin satu-satu ini itu artinya apa, atau harusnya gimana ...

Tapi beberapa yang lain beranggapan memiliki pasangan dari jenis pekerjaan yang sama itu membosankan, karena entah di tempat kerja, entah di rumah akan ngomongin hal yang sama, sampai pada akhirnya ada di titik jenuh. Akan lebih enak memiliki pasangan dengan jenis pekerjaan yang berbeda, karena disitu akan bisa saling mengisi, memberi dan menerima pendapat dari sudut pandang yang berbeda, walaupun pada akhirnya mungkin bisa miss tapi ya minimal ada yang nenangin karena gak menghadapi masalah yang sama ...

Dua pendapat tadi gak ada yang salah sih, tergantung gimana kita mikir dan ngadepinnya aja
Karena semuanya pasti ada plus dan minusnya
Dari jenis pekerjaan yang sama atau beda kalo emang udah cocok dan nyaman ya jalan
Dari jenis pekerjaan yang sama atau beda kalo emang keduanya bisa saling ngerti dan menghargai ya lancar
Dai jenis pekerjaan yang sama atau beda kalo keduanya bisa komitmen, bisa nyamain visi misi kayaknya bisa aman-aman aja
Dari jenis pekerjaan yang sama atau beda kalo dua-duanya egois juga gak akan akur
Dari jenis pekerjaan yang sama atau beda kalo cuma minta didengerin tanpa mau ngedenger juga gak baik

Yang paling penting, dua-duanya harus ngerti bahwa :
Setiap pasangan baik cewe atau cowo pasti pengen didenger, pengen dihargain dan pengen dianggap keberadaannya ...
Setiap pasangan baik cewe atau cowo pasti ada saat-saatnya dimana butuh waktu buat berdua tanpa ada embel-embel kerjaan ato simplenya quality time buat bahas kedepan gimana, atau satu sama lain pengen apa...
Karena yang itu-itu terus juga ngebosenin, yang ribut-ribut terus juga pasti bikin jenuh
Saling ngerti, saling ngisi dan saling komunikasi kayaknya bisa jadi jalan keluar
Kalo emang gak suka ya ngomong, ngerasa diskusi gak ada jalan keluar ya kasih waktu dulu pasangannya buat mikir
As simple as that, walaupun pasti susah banget buat dijalanin
Proses, semua orang butuh proses buat belajar :)

Kangen Tapi,

Walaupun nih ya walaupun Koass itu selalu salah, mau bener mau gak pokoknya Koass yang salah, tapi kegiatan Koass itu ternyata emang ngangenin. terlebih sekarang saat kegiatannya makin random ...
Pagi follow up bangsal kelas 3, dengan pasien-pasien yang berjubel, kadang sampe bau tuh ruangan, baunya campur aduk, tapi dijamin lama-lama bakalan akrab dan kebiasa ....

Dilanjut agak siang jaga Poli ya lebih tepatnya sih ngikut dokter Konsulennya di Poli, kadang periksa kadang cuma jadi patung berdiri kadang malah kayak gak ada, ngilaaang *triing* ...

Trus selesai poli, visite bangsal yang tadi pagi di follow up bareng dokter Konsulen, pas visite ini nih bakalan keliatan banget yang meriksa pasien beneran dan gak, yang salah dan gak, dan saat-saat visite ini juga adalah saat-saat Dek Koass dibabat dengan pertannyaan-pertanyaan seputar klinis ... Jurusnya sih kalo pas Konsulennnya udah mulai mangap mau nanya, ya pura-pura sibuk aja, nyari lembar lab ke, atau apa ke yang bisa jadi penyelamat *but pelase dont try this at  home* ...

Selesai visite kadang balik poli semisal pasien poli ngebeludak, kalo gak ya rutinitas jaga IGD deh, jaga dari sore ampe pagi, dari seger sampe butek, dari pinter sampe bodoh karena beberapa bagian gak pake shift jaga, dan itu bener-bener bisa bikin mabok ...
Tapi bahagianya pas jaga IGD adalah kita bener-bener bisa praktekin semua yang udah diajarin Konsulen dan semua yang udah kita baca sebelumnya baik pas kuliah atau pas lagi jalanin stase. Semua pasien dengan berbagai keadaan langsung kita hadepin sendiri, entah itu pasien yang galak, yang baik, yang nyeremin, yang pengertian, semuanya ditanganin tanpa pilih-pilih dan tanpa kecuali. Pas jaga IGD ini nama baik kita juga dipertaruhkan gimana caranya ngasih penjelasan yang bener ke keluarga pasien, jangan sampe malu-maluin karena imbasnya bukan cuma ke diri sendiri tapi juga ke RS. DAN ITU berat. Jadi, walaupun jadi Dek Koass tetep harus bertanggung jawab ...

Tapi dibalik semua rutinitas yang bener-bener rutin itu, ada sesuatu yang bikin seneng, semangat, kadang bete, takut, keringat dingin, hectic, selow dan semuanya ngangenin, cuma kangen aja sih gak pengen ngulang *karena kalo ngulang artinya gak lulus-lulus jadi dokter dong :p* ...

Apalagi sekarang, 
Actually, SENENG dan ALHAMDULILAH banget udah bisa ada ditahap selanjutnya dari pendidikan Dokter
Dua tahun lalu selesai materi di Kampus, Wisuda, Jadi S.Ked *Oya btw, S.Ked adalah satu-satunya gelar (yang saya tau cuma S.Ked gatau kalo ada yang lain) yang cuma sementara dan gak bisa laku dipake buat kerja karena pas udah jadi dokter S.Kednya ilang* ...

Lanjut Koass dua tahun, ada yang menetap dan ada juga yang nomaden mirip manusia purba dengan rutinitas yang saya sebutin tadi setiap hari, setiap hari dan setiap hari gak ada pengecualian ...

Selesai Koass, masih harus ngadepin UKDI (Uji Kompetensi Dokter Indonesia) yang bagi sebagian orang seperti saya *karena gak pede-pede amat* agak horror, UKDI sekarang udah agak beda dengan UKDI sebelumnya, selain ujian tulis yang pake komputer atau bahasa gaulnya CBT (Computer Based Test), ada juga ujian prakterknya atau biasa disebut dengan OSCE ...

Sebenernya sebelom Koass  kita juga harus melewati tahap yang sama yaitu ujian praktek disebut dengan Predik, BEDANYA ya dimasa setelah tes itu. Kalo pas Predik gak lulus, gak takut-takut amat karena ngulangnya gak perlu lama-lama amat dan gak horror karena yang nguji dokter-dokter yang ada di kampus, jadi walaupun dokternya galak minimal gak kaget pas ada dihadapannya dia, tapi kalo UKDI gak lulus, nangis deh dua hari dua malem, ngulangnya harus nunggu 3 bulan dan kalo gak lulus lagi, terus ngulang per tiga bulan, AND IT MEANS, pendidikan Dokternya makin makin makin makin memakan usia kita ....
Sebelum bener-bener UKDI ada beberapa try out dan bimbingan yang harus dilewatin, maklum konsekuensi gak lulus UKDI itu ya yang tadi saya bilang, agak BERAT, jadi mau gak mau siap gak siap harus dipersiapin supaya kehororrannya berkurang. AND NOW, saya ada di tahap ini :)

Enaknya banyak sih, bisa agak selow karena kerjaannya jadi gak pake rutinitas, bisa didepan laptop lama entah dengerin  musik, surfing, atau nonton film drama Korea, trus jadwal makannya bisa agak sedikit teratur, dan ada waktu buat ngurus hal-hal kecil, masih bisa ngasdos, bisa cari parttime dan lain-lain yang berguna ...
Tapi gak enaknya juga banyak, agak bingung dan ngeblank gitu mau ngapain karena dari yang punya rutinitas segudang sampe yang harus nyari rutinitas apa yang bisa dijadiin rutinitas ????? Yap, Koass emang udah jadi masa-masa yang ngangenin sekarang...

Pesen saya buat temen-temen yang masih Koass, dinikmatin bener-bener masa Koass yang super itu, karena suatu saat masa Koass akan menjadi masa yang kita kenang dan ngangenin :)

I miss you dek Koass
I miss you Purbalingga 
:)

Kamis, 20 Februari 2014

Akan Tiba Saatnya,

Akan tiba saatnya,
Kita sampai pada suatu masa dimana perpisahan adalah hal yang biasa
Akan tiba saatnya,
Kita sampai pada suatu masa dimana pertemuan hanya sekedar pertemuan
Akan tiba saatnya,
Kita sampai pada suatu masa dimana tidak ada yang benar-benar dekat
Akan tiba saatnya,
Kita sampai pada suatu masa dimana kepentingan adalah segalanya

Entah kapan
Entah bagaimana
Semua itu akan tiba saatnya ...

Karena pertemuan hanya awal yang memiliki akhir
Karena kebersamaan tidak bisa bertahan lama dan akan terpisah
Karena yang dekat belum tentu benar-benar dekat dan yang jauh juga belum tentu benar-benar jauh
Karena semua yang indah akan berlalu
Seperti roda yang beputar
Seperti air yang mengalir
Seperti awan yang mengikuti angin

Akan tiba saatnya, kita akan sadar ...
Entah kapan :)